Setelah sarapan, hari ini city tour kota Hanoi melewati/mengunjungi HO CHI MINH Complex yang merupakan tempat peristirahatan terakhir pahlawan sekaligus mantan presiden yang berjasa dalam pergerakan kemerdekaan Vietnam. Lalu melihat ONE PILLAR PAGODA yang merupakan salah satu simbol penting bagi rakyat Vietnam. Dilanjutkan menuju LITERATURE TEMPLE dan QUOC TU GIAM, universitas pertama di Hanoi sejak tahun 1070. Kemudian mampir di HOAN KIEM LAKE. Terakhir dilanjutkan mengunjungi NGOC SON TEMPLE. Setelah makan siang, anda akan diantar ke MY DINH SPORT COMPLEX, tempat area sirkuit untuk mengikuti kualifikasi balapan Formula 1 Hanoi - Vietnam 2019, sampai sore hari. Setelah makan malam, anda akan kembali ke hotel untuk beristirahat. Bermalam di Hanoi.
Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam | Bus |